Sumbawa Besar, NuansaNTB.id- Semarak Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Gerakan Indonesia Raya ke-15, pengurus DPC partai Gerindra Kabupaten Sumbawa menggelar upacara dan tasyakuran di sekretariat jalan baypass Sering, Kecamatan Unter Iwes, Sumbawa Besar, Senin (06/02/2023).
Kegiatan Upacara HUT Partai Gerindra ke-15 ini diikuti oleh para pengurus, kader, simpatisan, PIRA, Organisasi Sayap Partai, para pengurus PAC, anggota Fraksi Gerindra DPRD sumbawa, para panitia pelaksana HUT ke-15 yang tergabung dalam PIRA.
Hadir pula secara langsung Ketua OKK Perempuan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan Ketua OKK Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi NTB.
Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sumbawa, Drs. Mohamad Ansori dalam orasi politiknya mengatakan, saat ini Negara Kesatuan Republik Indonesian (NKRI) keadaannya tidak baik baik saja. sebagai warga negara yang baik, tentunya mengingat maklumat UUD 1945, bahwa kehidupan rakyat harus terjamin dan merata.
Dikatakan Ansori, sebagai kader partai gerindra, hari ini semuanya menyaksikan kondisi ekonomi rakyat yang tidak berdaya dan kemiskinan dimana-mana.
“Kita dalam berkehidupan harus berpedoman pada Pancasila dan itu wajib dijalankan oleh pemegang kekuasaan, dan partai gerindra akan mengawal terwujudnya hal itu,” ungkap Ansori yang juga Wakil Ketua 1 DPRD Sumbawa ini.
Lanjut Ansori, untuk mengawal UUD 1945 dan Proklamasi, Partai Gerindra akan terus berusaha memperkuat persatuan dan kesatuan demi terciptanya kemakmuran serta kesejahteraan rakyat indonesia.
Partai Gerindra akan selalu hadir di tengah masyarakat, totalitas berjuang untuk kesejahteraan dan keadilan seluruh rakyat indonesia, sesuai dengan cita-cita berdirinya Partai Gerindra.
“Mari bergerak bersama bangkitkan Indonesia Raya, Prabowo Presiden, Partai Gerindra Menang,” pungkas Ketua Ansori menyemangati para kader. (Nuansa)