Sumbawa Barat, NuansaNTB.id- Operasi Keselamatan Rinjani 2023, Satuan lalu lintas polres sumbawa barat melakukan sosialisasi keselamat berlalu lintas di wilayah kabupaten sumbawa barat dengan sasaran penguna jalan raya dan beberapa sekolah.
Hal tersebut dilakukan satuan lalu lintas polres sumbawa barat untuk terus mengingatkan pengendara betapa pentingnya keselamatan berlalu lintas dijalan raya.
Dalam kesempatan tersebut kepala satuan lalu lintas polres sumbawa barat Akp I Made Sugiarta,SH. mengatakan, oprasi keselamatan berlulu lintas kali ini mengambil tema “meningkatnya disiplin masyarakat dalam berlu lintas, menurunnya angka fatalitas korban laka dan pelangaran lalu lintas”.
Kegiatan ini rutin dilakukan jajaran polres sumbawa barat bertujuan untuk terus mensosialisasikan keselamatan berlalu lintas kepada masyarakat.
“Keselamatan berlalu lintas adalah hal yang sangat penting diperhatikan dalam berlalu lintas, bagi pengendara wajib melengkapi surat- surat kendaraan jika melakukan aktifitas dijalan raya” ujar Kasat.
Tidak hanya itu, oprasi keselamatan berlalu lintas juga dilakukan dibeberapa sekolah di kecamatan taliwang salah satunya SMP 7 Taliwang dengan tujuan memberi pemahaman sejak dini kepada anak sekolah tentang pentingnya mematuhi aturan berlalu lintas. (Red)