Sumbawa Besar, NuansaNTB.id- Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumbawa mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) di Mercure Batavia Hotel Jakarta 7-10 Maret 2024.
Bimtek kali ini terkait Pembahasan Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) serta Peran DPRD menjelang akhir masa jabatan dalam Melakukan Pengawasan LKPJ dan LPPD.
Hadir Pejabat Ditjen Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri Vivin Gunawan S.S.TP.MA., Rektor Universitas Respati Indonesia (Urindo) Prof. Dr. Tri Budi Weraharjo DRB MS.Ketua LPPM Urindo dan jajaran.
Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa Abdul Rafiq SH, saat membuka bimtek mengatakan bahwa, tema yang diangkat pada Bimtek kali ini sangat penting untuk meningkatkan kapasitas DPRD dalam menjalankan tugasnya di akhir masa jabatan sehingga selama lima tahun bekerja dapat tuntas secara paripurna.
Dengan Bimtek ini lanjut Rafiq, diharapkan dapat terjadi peningkatan kapasitas DPRD dalam menjalankan tugas dan fungsinya.
Salah satu fungsi pengawasan DPRD menjamin agar penyelenggaraan pemerintah daerah berjalan sesuai rencana, dapat mengoreksi dengan cepat dan tepat terhadap penyimpangan dan penyelewengan yang ditemukan serta menimbulkan motivasi perbaikan dan memastikan kinerja pemerintah daerah sedang atau telah mencapai tujuan dan sasaran yang ditetapkan, jelasnya.
Sementara Rektor Universitas Respati Indonesia pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa suatu kebanggaan bisa menyelenggarakan kerjasama yang baik dengan DPRD Sumbawa hari ini.
“Dengan kehadiran Bapak Ibu bersama anggota DPRD dari seluruh Indonesia di Jakarta hari ini dipenuhi dengan kegiatan workshop yang berjumlah kurang lebih 5000 orang dan kami bersyukur dapat memfasilitasi kerjasama dengan DPRD Kabupaten Sumbawa,” ujarnya.
Kegiatan kali Ini adalah yang kedua Universitas Respati Indonesia melakukan kerjasama. Merupakan langkah besar hari ini dengan mengangkat tema tersebut sebagai salah satu cermin bentuk tanggung jawab DPRD di akhir masa jabatan dan harapannya berjalan dengan tertib dan aman. Demikian pula pemilu yang kita lalui bersama juga berjalan dengan tertib aman.
“Oleh karena itu kami sarankan dari topik tersebut tentunya peserta bimtek bisa berdiskusi mendapatkan sesuatu yang dapat di implementasikan dengan bentuk rekomendasi untuk pembangunan daerah,” pungkasnya. (Nuansa/**)